Kepala Desa Kemuja M. Istohari Menerapkan Kebijakan Apel Pagi & Presensi Sidik Jari untuk Tingkatkan Disiplin & Kinerja Aparatur Pemerintah Desa

Kemuja, Kliksumatra.com- Dalam usaha mewujudkan Visi-Misi “Mandiri, Cerdas, dan Religius” Desa Kemuja, Kepala Desa, M. Istohari, terus mengambil langkah langkah penting kepemimpinannya dalam meningkatkan disiplin dan kinerja aparatur pemerintah desa. Hal ini merupakan bagian dari komitmennya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menjadikan Desa Kemuja sebagai contoh desa yang berdaya.

Kepala Desa M. Istohari telah memprioritaskan pembenahan sistem dan pelayanan kepada masyarakat dalam dua tahun pertama kepemimpinannya. Salah satu langkah yang diambil adalah menerapkan kebijakan Apel Pagi. Apel ini akan diadakan setiap pagi sebelum memulai aktivitas pemerintahan desa dan hal telah dilakukan secara rutin sejak awal kepemimpinnannya. Tujuannya adalah untuk memotivasi dan menciptakan semangat yang tinggi di kalangan aparatur pemerintah desa.

Selain itu, dalam upaya pemberdayaan masyarakat, Pemerintah Desa Kemuja juga akan mengadakan berbagai program kegiatan dan event yang bertujuan untuk memberikan manfaat langsung kepada warga desa. Hal ini sejalan dengan upaya Kepala Desa M. Istohari untuk menciptakan Desa Kemuja yang mandiri dan cerdas.

Kepala Desa M. Istohari menyatakan, “Kami memiliki tekad kuat untuk mencapai visi-misi Desa Kemuja yang mandiri, cerdas, dan religius. Apel Pagi dan sistem presensi sidik jari adalah langkah awal kami untuk meningkatkan disiplin dan kinerja para aparatur pemerintah desa. Dengan kerja keras dan kolaborasi, saya yakin kita dapat mencapai tujuan ini.” 01/11/2023

Kebijakan Apel Pagi dan sistem presensi sidik jari ini akan mulai diterapkan efektif mulai 1 Nopember 2023. Diharapkan bahwa langkah-langkah ini akan memberikan kontribusi positif dalam mencapai visi-misi Desa Kemuja yang lebih baik.

*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *