HUT Payakumbuh ke-49 Bakal Meriah

Payakumbuh, kliksumatra.com — Menyambut HUT ke 49 yang puncaknya tanggal 17 Desember 2019 ini, berbagai iven nasional dan kedaerah digelar hingga kelurahan sebagai memeriahkan.

Sebagaimana diterangkan Kabid Humas Pemko Payakumbuh, Irwan Suwandi dalam temu ramah terkait Payakumbuh Bagodang / Baralek Gadang (Payakumbuh BerHUT) Ke V bersama awak media anggota Balai Wartawan Luak Limopuluah, Jumat (06/12/2019) di Aula lantai II Ngalau de Resto. Ikut mendampingi Kadis Parpora selaku leading sector HUT Kota Payakumbuh.

Diterangkan Irwan, serangkaian acara memeriahkan HUT ke 49 Kota Payakumbuh, ada bersifat kompetisi, ada iven nasional, ada budaya, ada kemasyarakatan, kepemudaan, religius dan seremonial, sidang parpurna dan hiburan / pesta rakyat.

“boleh disebut semua iven ini bergerak dari masyarakat dan pemerintah. Di kelurahan ada lomba voli, Pacu itik terbang, pacu jawi, badminton dan sebagainya. Semua unsur terkait kita libatkan, termasuk media. Bagodang V tahun 2019 direncanakan ditabuh tanggal 12 Desember hingga 17 Desember 2019, sekaligus peresmian Mall Pelayanan Publik Kota Payakumbuh,”terang Irwan diamini Plt Kadis Parpora Andiko Jumarel.

Berikut jadwal iven Bagodang HUT Ke 49 Kota Payakumbuh tahun 2019.

Rangkaian kegiatan Payakumbuh Baralek Gadang 2019

“Kita siapkan sebuah rundown iven agar warga mengetahuinya iven dan lokasi iven. Kemeriahan HUT ke 49 Kota Payakumbuh adalah milik kita semua. Pada Pesta Rakyat, Pemko Payakumbuh siapkan sekitar 17,500 porsi kuliner yang dibuat warga Payakumbuh sendiri. Kita libatkan OPD, BMUN dan BUMD serta pihak swasta. Untuk itu mari kita sukseskan. Karena ini adalah kita,”ajak Irwan usai memaparkan.

Kesempatan itu, Kabid Kebudayaan disparpora, Nirdawati menerangkan bahwa kegiatan yang terkait dengan seni dan kebudayaan, panitia pelaksana harus mematuhi juklak dan juknis dari Disparpora dan kebudayaan provinsi Sumatera Barat. (Al)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar

  1. Ping-balik: bdsm málaga