Insya Allah tak ada Gangguan Hukum – SUMEKS.CO

[ad_1]

SUMEKS.CO- Anggota Dewan Pembina DPP Partai Gerindra, Habiburokhman menjamin, kepulangan Habib Rizieq Shihab ke tanah air, tidak akan ada masalah hukum yang akan mengganggunya.

Habiburakhman mengatakan, dirinya telah melakukan konfirmasi dengan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham), Yosanna Laoly saat rapat kerja dengan DPR RI beberapa waktu lalu.

“Alhamdulilah. Saat raker dengan Menkumham beberapa waktu lalu saya sudah konfirmasi bahwa tidak ada masalah hukum apapun yang menghambat kepulangan Habib Rizieq. Insha Allah beliau bisa kembali ke tanah air dengan selamat tanpa adanya gangguan hukum apapun,” ujar Habiburakhman dalam keterangannya, Rabu (4/11).

Habib Rizieq Shihab umumkan jadwal kepulangannya ke Indonesia. Rizieq Shihab mengatakan, akan terbang dari Kota Jeddah, Arab Saudi menuju Jakarta pada Senin 9 November 2020.

“Insya Allah saya dan keluarga hari Senin tanggal 9 November 2020 jam 19.30 waktu Saudi akan terbang dari Bandara Kota Jeddah dengan pesawat Suadiah dengan nomor penerbangan SV816.” Ujar Habib Rizieq di chanel YouTube FRONT TV, Rabu (4/11).

Rizieq dan keluarga akan tiba di Bandara Soekarno Hatta, Cingkareng pada 10 November 2020 sekitar pukul 10.00 WIB.

“Insya Allah pesawat kami akan tiba di Bandara Cingkareng hari Selasa 10 November 2020 jam 09 pagi waktu Jakarta di Terminal 3. Setelah mendarat, kami sekeluarga akan langsung ke kediaman kami di Petamburan.” Ujar Habib Rizieq.

Habib Rizieq mengatakan, kepulangannya ke Indonesia tidak difasilitasi oleh pihak mana pun. Dirinya mengaku tidak ingin membebani pemerintah Indonesia.

“Tidak ada pihak mana pun, siapa pun dari pihak pemerintah Indonesia baik yang ada di dalam negeri maupun luar negeri ikut mambantu atau melobi pemerintah Saudi tentang kepulangan saya ini, maka saya nyatakan di sini dengan tegas, bohong besar.” Ujar Habib.

“Jadi sekali lagi saya tidak ingin merepotkan Pemerintah Indonesia, saya tidak ingin memberi beban kepada Pemerintah Indonesia, biarkan beban saya tanggung, saya selesaikan, saya cari jalan keluarnya. Jangan ada pihak manapun yang mengklaim ingin menjadi pahlawan kesiangan.” Katanya. (dal/fin). 



[ad_2]

Sumber https://sumeks.co/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *