Gas Tabung Bersubsidi 3 Kg Langka Di 50 Kota, Walaupun Ada, Harga Sudah Meroket Naik

 

Limapuluh Kota, Kliksumatra.com — Disaat Ekonomi Baru Mulai Membaik Pasca Covid -19,Kini Masyarakat Di Kabupaten Limapuluh Kota Kembali Dihantam Dengan Langkanya Gas LPG 3 kg, Walaupun Ada Hargapun Sudah Naiak Drastis.

Kelangkaan gas 3 kg tersebut tidak hanya berdampak kepada pelaku usaha, dampaknya juga sangat dirasakan oleh Masyarakat, Salah satu masyarakat di Kabupaten Limapuluh Kota bernama Erwin ,mengeluhkan kelangkaan gas 3 kg yang di subsidi pemerintah tersebut.

” Kami masyarakat sangat kecewa dengan kelangkaan gas 3 kg ini,sudah mencarinya susah dan langka kalaupun ada, harganya sudah mencapai 25 ribu rupiah, saya udah keliling kampung mencari tempat yang biasanya ada, sekarang udah ngak ada, tadi saya dapat satu di kampung sebelah,tapi harganya sudah 25 ribu. ” ujar Erwin

Sementara itu, salah satu pelaku usaha gorengan etek Upiak, juga keceawa dengan kelangkaan gas tersebut

” Saya sudah dua hari ini tidak jualan, karna tidak adanya gas buat memasak gorengan, biasanya ada yang mengantarkan ke warung kami, sekarang jangankan di antar, dicaripun tidak ada, tempat biasa kami berlangganan,katanya gas belum masuk, kalau kami tidak jualan, anak kami mau makan apa..!!,harapan dari tek Upiak dan masyarakat ,agar harga gas kembali normal dan mudah didapatkan seperti biasanya. ” Tutup tek Upiak

Sampai saat berita ini diturunkan, kelangkaan gas 3 kg di wilayah kota Payakumbuh dan Kabupaten Limapuluh Kota dari pantaun masih langka

(Arya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *